Thursday, 29 January 2026

::: Perkembangan Harga Rata-Rata Nasional - Gula Pasir Rp.18.260/kg // Sumber: Badan Pangan Nasional ::: Jangan Lupa Follow Akun Official Sosial Media GAPGINDO: Facebook, Instagram, Youtube, Linkedln : Gapgindo

PT Muria Sumba Manis Bersama UPT KPH Bagikan 1000 Anakan Pohon Kepada Warga Desa Wanga

GAPGINDO - PT Muria Sumba Manis yang merupakan perusahaan pada industri gula dalam mengembangkan perkebunan tebu di Indonesia terutama di Wilayah Indonesia Timur sangat optimis dan semangat, semangat ini tidak luput dari slogan "Grow In Harmony" mendukung pengolahan tebu sehingga berdampak baik terutama meningkatkan perekonomian pada masyarakat Wilayah Indonesia Timur.

Upaya agribisnis dalam perkebunan yang dilakukan PT Muria Sumba Manis dalam penghijauan, upaya tersebut dilaksanakan PT Muria Sumba Manis dalam pembagian anakan tanaman pohon buah berupa mangga dan nangka serta menggandeng UPT KPH (Unit Pelaksana Teknis Kesatuan Pengelolaan Hutan) Sumba Timur.

Pembagian anakan buah pohon ini dibagi dalam 3 tahap, yaitu Pada tanggal 26 Januari 2023 sudah dibagikan total anakan tanaman buah sebanyak 700, lalu dilanjutkan dengan tahap kedua pada 9 Februari 2023, 160 anakan tanaman buah sudah dibagikan. Dan tahap terakhir, PT Muria Sumba Manis dengan UPT KPH telah membagikan 140 anakan tanaman buah kepada masyarakat. Ketiga tahap ini juga dalam monitoring PT Muria Sumba Manis agar anakan tanaman buah yang diterima masyarakat diterima dan dirawat dengan baik. 

Pembagian anakan tanaman buah ini tidak jauh dari suatu bentuk kerjasama antara PT Muria Sumba Manis dengan UPT KPH agar tidak ada lagi Nota Kesalahpaham tentang Usaha Rehabilitas/Penghijauan. 

Dengan harapan 1000 anakan tanaman buah yang dibagikan pada masyarakat yakni masyarakat lebih peduli dalam menjaga alam lingkungan sekitar dalam penghijauan. Bibit/anakan tanaman buah yang berasal dari varietas lokal yang terindentifikasi dari pohon induk yang sudah berumur layak dijadikan sumber benih, tinggi anakan yang disediakan ≤ 50 cm dalam kondisi baik dan berbatang kayu yang telah dipilih langsung oleh pihak PT Muria Sumba Manis dengan UPT KPH. '

Bantuan bibit anakan pohon sangat diapresiasi oleh  Kepala Desa Wanga, Monce Lado Kale kepada PT. Muria Sumba Manis dan UPT KPH dalam upaya penghijauan yang dirasakan dari manfaat anakan buah yang membuat lingkungan sekitar lebih berkualitas. Kegiatan penghijauan ini diharapkan dapat melahirkan hubungan yang harmonis dan erat antara PT Muria Sumba Manis dan masyarakat

Managing Director PT Muria Sumba Manis, Budi Hediana juga mengucapkan terima kasih kepada UPT KPH Sumba Timur dan jajarannya yang sudah bekerjasama untuk program penghijauan di Desa Wanga. 

Sumber: https://sumbatimur.victorynews.id/